Kesehatan adalah hal yang paling utama dalam hidup. Belajar, bekerja dan melakukan semua aktivitas sehari-hari harus didukung oleh tubuh yang sehat. Tanpa tubuh sehat, hidup tidak akan menyenangkan dan terasa susah. Setiap orang berupaya untuk menjaga tubuhnya agar tetap bugar dan fit, supaya tidak mudah terserang penyakit. Namun jika sudah terserang penyakit, mereka akan berusaha menyembuhkan diri dengan bantuan dokter. Hal ini mencetuskan ide untuk memiliki seorang dokter pribadi yang bisa membantu kapanpun mereka jatuh sakit. Kini, Anda tidak perlu bingung. Gunakan saja salah satu aplikasi kesehatan terbaik di bawah ini. Anda akan merasa seperti memiliki dokter pribadi.
Aplikasi Pelayanan Kesehatan Terbaik untuk Mendukung Pola Hidup Sehat
Kesehatan merupakan hal yang abstrak dan tidak bisa diukur. Kita tidak tahu kapan akan jatuh sakit. Itulah sebabnya Anda membutuhkan aplikasi kesehatan terbaik. Sebuah aplikasi yang akan membantu mengontrol dan menemukan solusi untuk masalah kesehatan Anda. Aplikasi ini bisa bertindak layaknya seorang dokter. Anda bisa berkonsultasi dan menemukan penyebab penyakit yang menyerang.
Berikut ini adalah beberapa aplikasi kesehatan yang direkomendasikan. Anda bisa mencoba salah satunya untuk mendapatkan mana yang paling sesuai dengan kebutuhan.
1. Doktor Babe
Doktor Babe merupakan aplikasi pelayanan kesehatan terbaik dan cukup populer. Banyak pengguna smartphone yang mendownload dan menggunakan aplikasi ini. Selain mudah dioperasikan, Doktor Babe memiliki beberapa keunggulan. Anda bisa melakukan sesi konsultasi dengan para ahli mengenai permasalahan kesehatan yang dialami. Gejala dan penyebab yang mungkin mencetuskan penyakit dalam tubuh Anda.
Doktor Babe juga dilengkapi fitur tips kesehatan. Aplikasi ini akan membantu Anda menemukan cara bagaimana menjalani hidup dengan sehat. Tentu saja, pemilihan makanan, jadwal olah raga, dan gaya hidup masa kini juga termasuk di dalamnya. Doktor Babe adalah aplikasi yang cocok untuk kalangan anak muda penyuka junk food karena akan membantu mengurangi konsumsi makanan tidak sehat tersebut.
2. Google Fit
Google bekerja sama dengan lembaga kesehatan dunia untuk menciptakan aplikasi yang akan membantu seseorang memonitor kesehatannya secara pribadi bernama Google Fit. Aplikasi ini digadang-gadang sebagai salah satu aplikasi pelayanan kesehatan terbaik yang pernah ada. Selain menggandeng organisasi kesehatan dunia, Google juga bekerja sama dengan Asosiasi Jantung Amerika Serikat dalam mengembangkan aplikasi ini. Jadi, jika Anda mencobanya, pasti tidak akan menyesal.
Aplikasi ini difokuskan untuk dua kegiatan yaitu poin kardio dan menit bergerak. Poin kardio akan mengontrol berapa banyak aktivitas yang Anda lakukan. Aktivitas ini akan menjadi poin sehubungan dengan kinerja jantung. Semakin bagus aktivitasnya, semakin bermanfaat untuk jantung dan pikiran Anda. Menit bergerak akan mengingatkan Anda jika sudah terlalu lama duduk. Fitur ini membantu Anda untuk lebih banyak bergerak dan meningkatkan proses pembakaran.
3. Ada – Your Healt Companion
Aplikasi kesehatan terbaik ini bisa dikatakan sebagai rekan kesehatan pribadi Anda. Aplikasi Ada akan membantu menganalisa gejala dan kondisi dari kesehatan Anda. Seperti seorang dokter pribadi, aplikasi ini siap membantu Anda kapan saja gejala penyakit muncul dalam tubuh.
Di sini, Anda akan diminta menyebutkan beberapa gejala yang dialami. Kemudian, Aplikasi Ada akan memberikan review kemungkinan penyakit yang diderita dan solusi yang harus diambil. Karena Ada dikembangkan oleh dokter dan ilmuwan, aplikasi ini cukup bisa dipercaya. Aplikasi ini bisa dijadikan pertolongan pertama sebelum Anda benar-benar pergi ke dokter.
4. Samsung Health
Aplikasi kesehatan terbaik ini bernama Samsung Health. Tenang saja, aplikasi ini tidak hanya untuk pengguna HP Samsung saja. Handphone merk lain pun tetap bisa menginstalnya. Samsung Health akan menjadi pendamping yang akan melacak kebugaran, kesehatan, berat badan dan asupan makanan Anda. Aplikasi ini ditujukan untuk meningkatkan kesehatan dan menjaga tubuh Anda.
Samsung Health akan menciptakan pola hidup teratur dengan cara mengatur aktivitas pergerakan dan asupan yang Anda makan. Aplikasi ini akan mencatat semua hal tersebut secara terperinci supaya bisa digunakan untuk menganalisa kesehatan Anda. Dengan demikian, kualitas hidup Anda akan lebih terkontrol.
5. Huawei Health
Serupa dengan Samsung Health, aplikasi yang satu ini juga tentang dokter kesehatan pribadi Anda. Huawei Health menyediakan sistem pendampingan untuk memonitoring kesehatan. Selain itu, Anda juga akan dipandu dalam melakukan serangkaian aktivitas olah raga seperti jalan santai, jogging, bersepeda dan lain sebagainya. Di sini, Anda akan disuguhi diagram denyut jantung setelah beberapa aktivitas dilakukan. Aplikasi ini sangat cocok sekali bagi mereka yang hobi berolahraga.
6. Manajer Kesehatan
Aplikasi kesehatan terbaik yang satu ini memang belum terlalu populer dibandingkan aplikasi lainnya. Namun, aplikasi Manajer Kesehatan ini memiliki beragam fitur yang sangat bermanfaat. Pengingat diet, penghitung kalori, pelacak berat badan dan laporan kesehatan merupakan beberapa fitur pentingnya.
Manajer Kesehatan akan membantu Anda menjaga kesehatan supaya tetap bugar dan fit. Mengelola aktivitas harian Anda untuk mendapatkan histori dan rekam kesehatan. Berjalan, berlari, konsumsi kalori serta konsumsi air akan diarsipkan sebagai laporan kesehatan harian Anda. Sungguh bermanfaat bukan?
7. Fitbit
Fitbit diciptakan khusus untuk membantu orang menjadi sehat dengan menjalani pola hidup sehat. Aplikasi ini akan memberikan laporan seluruh aktivitas harian Anda. Berapa langkah yang sudah Anda ambil hari ini, berapa kalori yang masuk ke dalam tubuh Anda dan lain sebagainya. Aplikasi ini secara akurat akan mencatat semua langkah dan aktivitas selama Anda membawa handphone. Termasuk jam tidur dan juga waktu istirahat Anda.
8. Polar Beat
Aplikasi kesehatan terbaik selanjutnya adalah Polar Beat. Anda bisa melacak olah raga yang dilakukan serta meraih kesehatan yang diinginkan. Aplikasi ini pada dasarnya adalah untuk memantau denyut jantung secara real time. Dengan demikian, Anda dapat menganalisa kapasitas olah raga sesuai batas kemampuan dan tidak berlebihan.
9. Pocket Doctor
Pocket Doctor adalah sebuah aplikasi untuk menganalisa sebuah penyakit. Aplikasi ini dilengkapi dengan berbagai fitur yang akan membantu mendiagnosa penyakit dari gejala yang dialami. Disini, Anda juga bisa mempelajari berbagai macam istilah medis yang berhubungan dengan kesehatan sehari-hari. Selain itu, Pocket doctor juga bisa dipergunakan untuk mengontrol keseimbangan berat badan sehari-hari.
10. Calorie Counter
Aplikasi kesehatan terbaik yang terakhir adalah Calorie Counter. Aplikasi ini sangat cocok untuk Anda yang ingin menghitung dengan akurat berapa jumlah kalori yang masuk dalam tubuh. Dengan mengontrol jumlah kalori, secara tidak langsung Anda akan menjaga kesehatan secara keseluruhan. Karena makanan adalah hal yang paling banyak menyebabkan penyakit.
Jika anda ingin hidup sehat, setidaknya Anda mengetahui apa saja yang harus dilakukan. Jangan menunggu datangnya sakit untuk memahami arti pentingnya sehat. Oleh sebab itu, wajib bagi Anda untuk memiliki salah satu dari aplikasi kesehatan terbaik di atas. Memang bukan ukuran paten, namun aplikasi ini akan menjadi kontrol dan pengingat jika Anda memulai pola hidup yang salah atau tidak sehat. Pastikan memiliki salah satunya ya Sobat.