Ini dia daftar SMA Terbaik di Batam 2020. Bisa jadi referensi untuk memilih sekolah favorit.
Batam merupakan salah satu pulau yang memiliki penduduk yang cukup padat di Indonesia. Daerah yang berbatasan langsung dengan negara Singapura ini memiliki sarana pendidikan yang lengkap seperti daerah-daerah lainnya. Terdapat beberapa SMA dengan kualitas unggulan yang patut menjadi rekomendasi untuk putra-putri Anda yang baru lulus dari SMP di Batam atau luar Batam dan ingin melanjutkan ke pendidikan menengah atas. Beberapa SMA Terbaik di Pulau Batam bahkan memiliki segudang piala yang merupakan bukti dari kecerdasan siswa-siswanya.
Batam yang terletak di Kepulauan Riau ternyata menyimpan segudang SMA dengan murid-murid yang sangat cerdas. Deretan SMA dan SMK sederajat nyatanya mampu meraih rata-rata Ujian Nasional dengan skor yang cukup tinggi. Pendidikan di Indonesia nyatanya memang sudah maju. Untuk membuat semua anak bisa mencapai mimpi-mimpinya, maka memilih SMA terbaik adalah hal yang penting untuk dilakukan.
Daftar 10 SMA Terbaik di Batam
Apakah Anda penasaran dengan SMA terbaik di Batam 2020 ? Berikut beberapa sekolah yang patut menjadi rekomendasi untuk Anda.
1. SMAK Yos Sudarso Batam
SMA ini merupakan SMA yang sangat favorit di kota Batam. Hasil ujian Nasional yang diperoleh oleh murid-murid di setiap tahunnya cukup tinggi. Peserta didik pun mampu memborong ragam piala di berbagai kejuaraan.
Pada tahun 2020 ini, siswa SMAK Yos Sudarso Batam bahkan memborong piala dalam kejuaraan English Debating. Siswa di salah satu SMA ini meraih juara 2 pada kategori best speaker.
2. SMA Mondial Batam
Sekolah yang berlokasi di Jalan Yos Sudarso Blok A / 4-5 Simpang Pelita, Batam, Kepulauan Riau ini sebenarnya memiliki jenjang mulai dari TK hingga SMA. Sekolah dengan akreditasi A ini memiliki fasilitas yang sangat lengkap.
Terdapat sarana lab komputer, lab IPA, klinik, ruang kesenian, ruang musik, kantin, lapangan olahraga, gedung serbaguna, dan masih banyak ruangan menarik lainnya. Berbagai kegiatan ekstrakurikuler disediakan mulai dari tari, pramuka, band, dan olahraga.
3. SMA Maitreyawira Batam
Salah satu SMA terbaik di Batam 2020 ini merupakan sekolah yang terkenal dengan keindahannya. Visinya saja yaitu “Realized of the Beauty of Mankind “ atau mewujudkan keindahan kodrati manusia.
Sekolah ini mengajarkan siswa-siswanya untuk bisa menghargai alam dan mencintai alam. Semua warga sekolah mulai dari siswa, pendidik, dan pelaku sekolah selalu mewujudkan sikap yang harmonis untuk menciptakan keindahan alam yang kodrati dan membahagiakan.
4. SMA 1 Batam
Hasil ujian siswa kelas 12 di sekolah ini sangat memuaskan. Semua hal tersebut tidak lain dikarenakan oleh keseriusan siswanya dalam belajar serta dukungan dari semua pihak mulai dari guru dan orang tua.
SMA N 1 Batam adalah sekolah yang sudah terakreditasi dan layak untuk menjadi sekolah pilihan bagi putra-dan putri Anda. Sekolah ini memiliki fasilitas yang lengkap mulai dari e-learning dan digital library. Semua siswa tidak hanya bisa belajar melalui buku saja, namun bisa melalui media digital yang lebih menyenangkan.
5. SMAS Bodhi Dharma Batam
Sebagai salah satu SMA terbaik di Batam 2020, siswa di sekolah ini meraih rata-rata ujian nasional dengan skor yang cukup tinggi. Sekolah yang memiliki jenjang mulai dari SD hingga SMA ini bisa menjadi rekomendasi sekolah favorit untuk putra dan putri Anda di rumah.
Lokasi SMAS ini berada di Komp Limindo Trade Center Batam RT 1 RW 2 Perum Pulau Mas. Murid-murid di SMA ini selalu belajar dengan penuh semangat. Terbukti, para murid mampu merebut berbagai macam piala dari berbagai kejuaraan yang digelar untuk tingkat SMA.
6. SMA 3 Batam
SMA ini beralamat di Jalan Rajawali Kelurahan Belian Kecamatan Batam Kepulauan Riau. Sekolah yang didirikan pada tanggal 27 Juli 2002 menyediakan 3 jurusan untuk siswa-siswanya. Terdapat jurusan IPA, IPS, dan Bahasa. Sekolah Menengah Atas ini memiliki peringkat akreditasi A.
Berbagai fasilitas disediakan oleh pihak sekolah untuk membuat siswa-siswanya bersemangat dalam belajar. Setidaknya, terdapat ruang kelas yang nyaman, perpustakaan, ruang laboratorium, ruang UKS, Masjid, Wifi, hingga kebun binatang mini. Jenis ekstrakurikuler yang tersedia juga sangat lengkap.
7. SMA Cerdas Mandiri Bangsa Batam
Salah satu SMA terbaik di Batam 2020 ini merupakan sekoleh yang cukup favorit di kota Batam. Setiap tahunnya, siswa-siswi kelas 12 SMA ini lulus ujian nasional 100%.
Semua siswa belajar dengan rajin dan penuh semangat untuk bisa mendapatkan hasil ujian nasional yang memuaskan. Semua siswa dilihat sangat rajin membaca hingga lupa waktu. Rak piala di sekolah juga terlihat penuh dengan piala. Ini membuktikan kebolehan murid-murid SMA ini dalam meraih berbagai kejuaraan.
8. SMAS Djuwita Batam
Sekolah ini terletak di Komplek Anggrek Permai Kepulauan Riau Batam. Sekolah yang sangat ramah lingkungan ini memiliki siswa-siswai yang bertalenta. Setiap tahunnya, sekolah meluluskan semua murid kelas 12 dalam jumlah 100%.
Semua siswa bisa belajar dengan baik karena sekolah melengkapi sarana prasarana yang dibutuhkan oleh siswa siswi dengan sebaik-baiknya. Berbagai kejuaraan berhasil disabet oleh siswa-siswi SMA ini. Semua itu tidak terlepas dari usaha dan doa yang dilakukan oleh murid dengan didampingi tenaga didik yang profesional dan berkualitas.
9. SMA N 1 Tanjung Pinang
SMA ini berlokasi di Jalan Dr. Soetomo No 1 Tanjung Pinang Kepulauan Riau. Sekolah Menengah Atas ini menyediakan jurusan IPA dan IPS untuk siswa-siswi yang menimba ilmu di tempat ini.
Sekolah ini telah mengantongi akreditasi meskipun terbilang sebagai sekolah baru. Bayangkan, sekolah ini baru didirikan pada tahun ajaran 2010/ 2011 lalu. Pada awalnya, murid yang diterima hanya 20 orang saja. Namun, perkembangannya hingga sekarang sangat luar biasa.
Fasilitas yang tersedia di sekolah ini cukup lengkap mulai dari ruang kelas, perpustakaan, laboratorium, kantin kejujuran, aula, dan masih banyak lagi ruangan lainnya. Murid-murid bersekolah dengan penuh semangat untuk meraih cita-cita. Hal tersebut terbukti dari berbagai kejuaraan yang diraih.
10. SMA Maha Bodhi Karimun
SMA terbaik di Batam 2020 lainnya adalah SMA Maha Bodhi Karimun. SMA ini berlokasi di kecamatan Karimun Kepulauan Riau. Setiap tahunnya, siswa di sekolah ini lulus hingga 100%. Ini merupakan bukti dari prestasi siswa dalam mengejar cita-cita yang diinginkannya.
Perayaan kelulusan pun juga dilakukan dengan hal yang positif berupa syukuran. Tidak ada yang namanya konvoi, coret-coret, hingga melakukan pawai yang membuat terjadinya bentrokan di berbagai tempat. Pada beberapa waktu lalu, murid di SMA ini berhasil meraih medali emas dalam O2SN yang diselenggarakan di kabupaten Karimun.
Semua SMA di Batam merupakan sekolah yang baik untuk mengenyam pendidikan. Anda bisa memilih SMA yang paling dekat dengan tempat. Selain itu, pilihlah sekolah yang benar-benar berkualitas dan bisa membuat masa depan putra dan putri Anda menjadi lebih baik. Pilihlah salah satu SMA terbaik di Batam 2020 untuk mengantar putra-dan putri Anda menuju kesuksesan.
[…] Ujian Nasional Tingkat SMA setiap tahunnya. Seperti biasa, perengkingan pun dilakukan. Beberapa SMA favorit memang selalu menempati posisi paling atas. Deretan SMA itulah yang bisa menjadi rekomendasi bagi […]